JOMBANGKAB - Atmosfer Syawal 1446 H masih terasa hingga penghujung bulan ini. Di tengah kesibukannya merealisasikan Program 100 Hari Kerja, Bupati Jombang Warsubi, S.H., M.Si., tidak lupa untuk mempererat silaturahmi dengan para pihak yang membantunya menyukseskan pembangunan Kabupaten Jombang.
Pemimpin Jombang yang akrab disapa Abah Warsubi ini mengundang Kepala Desa (Kades) dan Camat se Kabupaten Jombang dalam acara Halalbihalal di Pendopo Pemkab Jombang, Senin dan Selasa (21-22/04/2025) malam.

Abah Warsubi hadir didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Jombang Ny. Yuliati Nugrahani Warsubi. Turut hadir dalam momentum ini, Forkopimda, Sekdakab Jombang, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Jombang.
Masih di bulan yang baik, sosok yang dikenal rendah hati ini menyampaikan maaf dan ucapan selamat Idul Fitri kepada semua yang hadir.

"Pada kesempatan bulan Syawal yang penuh berkah ini, atas nama pribadi, keluarga, dan Pemerintah Kabupaten Jombang, mengucapkan minal aidzin wal faizin, mohon maaf lahir dan bathin. Mudah-mudahan acara malam ini dapat semakin mempererat tali persaudaraan antara pemerintah kabupaten dan pemerintah desa untuk bersama-sama membangun Kabupaten Jombang yang lebih baik lagi, " tutur Abah Warsubi.
Abah Warsubi mengucapkan terima kasih atas dukungan, kepercayaan dan partisipasi aktif seluruh pihak, sehingga Bupati dan Wakil Bupati Jombang dapat mengemban amanah yang dititipkan oleh rakyat.
"Saya sadar bahwa ini adalah amanah yang besar, saya tidak dapat berjalan sendiri namun tetap membutuhkan dukungan dan kerjasama dari seluruh stakeholder. Mari kita jaga semangat kebersamaan dan gotong royong untuk masa depan yang lebih baik untuk mewujudkan jombang yang maju dan sejahtera untuk semua.
Pihaknya merefleksikan momentum Idul Fitri sebagai sarana menjadikan diri kita lebih dewasa dan bijak. Seperti halnya ilmu padi, yakni makin berisi, makin merunduk.
"Situasi negara dan daerah juga mengharuskan kita untuk bekerja lebih baik, mari kita jadikan momen ini sebagai titik balik untuk berubah lebih baik, " pungkasnya.
Orang nomor satu di Jombang ini ingin menjadikan momentum silaturahmi sebagai sarana evaluasi, introspeksi, serta penyaluran dinamika aspirasi, baik yang bersumber dari perangkat desa maupun masyarakat. Bupati Warsubi juga menyampaikan program program strategis yang telah dan akan dilaksanakan.
Abah Warsubi juga menekankan pesan kepada seluruh camat, lurah dan kepala desa, di antaranya;
1. Jadilah pemimpin yang amanah dan memiliki integritas tinggi. Sebab camat dan kepala desa adalah representasi langsung dari pemerintah di tengah-tengah masyarakat. Jaga kepercayaan masyarakat dengan bekerja secara jujur, adil, dan profesional.
2. Tingkatkan kualitas pelayanan publik. Laksanakan pelayanan dengan cepat, tepat, dan terbuka. Permudah akses masyarakat terhadap layanan pemerintahan dan jangan biarkan ada pungutan liar dalam bentuk apapun.
3. Seluruh kepala desa hendaknya dapat bersinergi dalam mendukung program-program pembangunan daerah. Semua program yang dirancang pemerintah kabupaten tidak akan berhasil tanpa dukungan penuh dari pemerintah desa.
4. Jadilah pemimpin yang responsif dan peka terhadap kebutuhan masyarakat. Dengarkan aspirasi masyarakat, rangkul semua lapisan, dan hadir di tengah mereka.
5.Dalam era digital dan globalisasi ini, Abah Warsubi mendorong seluruh lurah dan kepala desa untuk terus berinovasi dan beradaptasi dengan perubahan zaman. Manfaatkan teknologi untuk mendukung transparansi dan efisiensi pemerintahan desa.