
JOMBANGKAB - Serah Terima Jabatan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang masa bhakti 2025 – 2030 diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Jombang pada Rabu (5/3/2025) sore.
Bupati Jombang Warsubi, S.H.,M.Si, dan Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Yuliati Nugrahani Warsubi tampak menyambut hangat kedatangan kembali Direktur Pendapatan Daerah Kemendagri Dr. Drs.Teguh Narutomo, M.M., dan Ny.Irnie Victorynie Teguh Narutomo.

Sebelum acara, Bupati Jombang Warsubi didampingi para Kepala OPD berbincang dengan Teguh Narutomo, Mantan Pj Bupati Jombang 2024-2025. Demikian pula dengan Ketua Tim Penggerak PKK Ny.Yuliati Nugrahani Warsubi dan Ny.Irnie Victorynie Teguh Narutomo tampak berbagi cerita tentang upaya pembangunan Kabupaten Jombang.

Agenda Sertijab ini dihadiri oleh Ny. Willis Susilowati Budi Santosa, Ketua Bidang Penguatan Ketahanan Pangan PKK Provinsi Jawa Timur mewakili Ibu Arumi Bachsin Emil Dardak. Dari jajaran pejabat dilingkup Pemkab Jombang tampak Sekdakab Jombang Agus Purnomo S.H., M.Si, Ketua DWP Kabupaten Jombang Lilik Agus Purnomo, hadir para Ketua Organisasi Wanita Forkopimda, Jajaran Kepala OPD, dan segenap Pengurus dan Anggota PKK Kabupaten Jombang serta Ketua TP PKK Kecamatan.
Sertijab ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan, penyerahan buku Memori Pertanggungjawaban serta penyerahan penghargaan dari Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur kepada Purna Pj Ketua Tim Penggerak PKK.
Dalam kesempatan acara Serah Terima Jabatan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang ini, Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Yuliati Nugrahani Warsubi mengungkapkan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Ny. Irnie Victorynie Teguh Narutomo.
"Selama masa jabatan sebagai Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang, beliau telah memberikan dedikasi untuk kemajuan Tim Penggerak Pkk Kabupaten Jombang," kata Ny. Yuliati Nugrahani Warsubi.

Dihadapan para anggota PKK Kabupaten Jombang, Ny. Yuliati Nugrahani Warsubi memaparkan program kerja PKK kedepan diantaranya peningkatan kesejahteraan keluarga, peningkatan kesehatan keluarga, dan pelestarian lingkungan hidup.
Sejalan dengan program yang telah disampaikan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang, Abah Warsubi begitu sapaan orang nomor satu di Kabupaten Jombang ini berkomitmen menjadikan PKK sebagai mitra strategis pemerintah.
"Oleh karena itu, sinergi antara pemerintah daerah dan PKK harus terus diperkuat, agar program-program yang telah dicanangkan, baik di tingkat kabupaten, provinsi, maupun nasional, dapat berjalan dengan optimal, " tutur Abah Bupati Warsubi.

Bupati Warsubi juga menekankan pentingnya perhatian seluruh anggota PKK terhadap program nasional yaitu Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Pihaknya berharap dukungan penuh dari PKK, mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, hingga desa, agar program ini dapat berjalan dengan baik di seluruh pelosok Jombang, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama bagi anak-anak kita yang merupakan generasi penerus bangsa.
"Dari kota hingga desa, kita pastikan setiap keluarga, terutama anak-anak dan ibu hamil, mendapatkan asupan gizi yang cukup sehingga dapat menyongsong Indonesia Emas 2045," pungkas Bupati Jombang Warsubi.